Kepala Sekolah SMAN 1 Tanjunganom Nganjuk Drs. Bowo, M.MPd mengucapkan, Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan 1446 Hijriah bagi umat Islam di Indonesia. Bulan Suci Ramadhan adalah momentum yang dinanti-nantikan dan dirindukan umat Muslim.
Ramadhan merupakan bulan penuh berkah dan bulan dibukanya pintu berkah sebanyak-banyaknya,menjadi momen untuk meningkatkan mental spiritual sehingga siswa- siswi Tidak hanya menonjol secara nilai akademik, SMAN 1 Tanjunganom juga memberikan perhatian yang besar terhadap pembentukan karakter dan akhlak siswa. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.
Nabi Muhammad SAW adalah sosok yang memiliki akhlak mulia, seperti jujur, sabar, rendah hati, dan penuh kasih sayang. Dengan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, diharapkan siswa – siswi dapat menjadi individu yang berprestasi dan sukses dalam segala aspek kehidupan.
Di SMAN 1 Tanjunganom juga di mengajarkan kepada siswa – Siswinya bahwa prestasi tidak hanya dilihat dari segi nilai akademik, tetapi juga dari segi moral dan akhlak. ” Kami berharap Siswa Siswi menjadi individu yang bertanggung jawab, disiplin, dan memiliki rasa empati terhadap sesama. Dengan memiliki moral dan akhlak yang baik, siswa diharapkan dapat berkontribusi positif dalam masyarakat dan mencapai kesuksesan yang sejati” punkas Bowo ( 07/03/25 ).